Selasa, 11 September 2018

Siapkan Hypercar Bertenaga Listrik



Beberapa waktu lalu, pabrikan Audi memperkenalkan mobil konsep buatannya yang memiliki tenaga 764 Tk di Pebble Beach. Namun, tak selang beberapa bulan kemudian rumor hypercar listrik dari Audi pun tersebar.
Bukan tanpa alasan mengingat berdasarkan atas laporan yang dikutip dari Motor1, kabar terkait dengan peluncuran supercar Audi itu akan bertenaga 1.000 Tk. Dimana, mobil yang mengusung nama 4WD R8 E-Tron dilaporkan akan mampu berakselerasi 0-100 km/jam hanya dalam waktu 2 detik.
Apabila memang R8 memang benar akan menggunakan listrik tentu saja sudah bisa dipastikan bahwa nantinya R8 tak akan lagi memiliki kaitan dengan Lamborghini Huracan. Yang mana nantinya platform yang digunakan akan tetap sama. Akan tetapi, hanya saja, untuk sektor mesin akan ditingkatkan menggunakan tipe V10 5.2L naturally aspirated dengan motor listrik.
Tak sampai di situ saja, bahkan dikabarkan pula jika Audi juga memiliki agenda untuk E-Tron. Bukan sekedar alibi semata mengingat SUV buatannya itu akan meluncur akhir bulan Sepember 2018 ini dan diikuti oleh E-Tron Sportback tahun 2019.
Sedangkan di sisi lain, untuk segmen Audi Sport sedang merampungkan E-Tron GT yang mana segera diluncurkan pada awal dekade mendatang. Sebagai catatan terakhir, R8 saat ini akan mendapatkan penyegaran yang kemungkinan melahirkan varian V6 dan RS GT barunya.
Terlepas dari soal mobil hypercar, Audi sendiri kabarnya juga sebelumnya pernah menggarap motor gagah dengan berbekal mesin Audi 50, 4-silinder 1.093 cc. Namun, hanya saja motor tersebut tak lagi diproduksi. Dimana, saat ini sportbike tersebut berada di museum kendaraan di Ingolstadt, Jerman.
sumber : semisena.com

Tidak ada komentar: