Wuling Motors (Wuling) secara resmi menghadirkan produk edisi terbatas SUV pertamanya, yaitu Almaz Limited Edition pada Selasa. SUV bertagline 'Drive Unlimited Way' yang diluncurkan pada 2019 silam tersebut, kini mendapatkan beberapa sentuhan istimewa dan hanya diniagakan sebanyak 100 unit di Indonesia.
Wuling mengaplikasikan aksen two-tone pada bodi eksteriornya serta menyematkan fitur power tailgate dan air purifier pada Almaz Limited Edition. Varian ini hanya tersedia dalam dua warna, yaitu Pristine White with Starry Black dan Aurora Silver with Starry Black.
"Keinginan untuk selalu memberikan yang terbaik bagi Indonesia mendorong kami untuk menghadirkan produk yang mampu memenuhi kebutuhan masyarakat. Kami pun menyadari bahwa inspirasi bisa datang dari mana saja dan inspirasi nya datang dari para konsumen Wuling Almaz yang memberikan sentuhan berbeda, sehingga membuat SUV ini lebih istimewa. Kami mengapreasi dan berterima kasih atas inspirasi tersebut dengan menghadirkan varian yang spesial, yakni Almaz Limited Edition," jelas Yin Yi, Brand & Marketing Director Wuling Motors.
Pada medium SUV ini, Wuling memberikan sentuhan two tone color yang menimbulkan kesan agresif dan dinamis. Kemudian, terdapat pula fitur power tailgate yang memudahkan para pengguna untuk membuka dan menutup pintu bagasi secara otomatis.
Pengguna bisa menggunakan fasilitas ini melalui beberapa cara, yakni menekan tombol bagasi pada keyless remote selama tiga detik, atau menekan tombol di bagasi belakang, kemudian menggunakan sensor kaki yang terletak di bawah bumper belakang, dan menekan 3 kali tombol unlock pada console tengah.
Lalu, khusus pembelian unit Almaz limited edition ini, konsumen akan mendapatkan air purifier yang eksklusif. Perangkat ini menjernihkan udara di dalam kabin sehingga perjalanan semakin nyaman.
Wuling Almaz edisi terbatas ini juga dilengkapi Wuling Indonesian Command (WIND) yang merupakan inovasi perintah suara canggih yang dioperasikan menggunakan Bahasa Indonesia sehari-hari. Teknologi ini memungkinkan pengguna menyalakan, mematikan, atau mengoperasikan beragam fitur kendaraan, mulai dari pendingin udara, jendela, panoramic sunroof, akses fitur hiburan seperti musik atau radio, melakukan panggilan telepon, menjalankan aplikasi misalnya Wuling Link ataupun TPMS, hingga informasi waktu dan tanggal.
Perihal spesifikasi, Almaz Limited Edition diperkuat dengan mesin bensin 1.500cc turbo yang powerful. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 140 HP serta torsi sebesar 250 Nm yang kemudian disalurkan melalui transmisi CVT dengan pilihan mode berkendara eco, sport dan 8-speed manual simulation.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar