Jumat, 02 Juni 2017

# Kuliner

Resep Aneka Kue Yang Cocok Untuk Anda Nikmati Bersama Keluarga

Bersantai bersama keluarga tentunya tak lengkap bila tak ada makanan ringan atau pun cemilan yang tersedia tentunya. Tetapi mulai  sekarang anda tak perlu khawatir karena kami akan mencoba membagikan beberapa resep camilan yang menurut kami cocok untuk menemani waktu santai anda bersama keluarga langsung saja simak berikut ini :

Rainbow Cake
Hasil gambar untuk rainbow cake

Bahan – Bahan  :
10 gram susu bubuk
100 gram tepung terigu
100 gram mentega, dilelehkan
75 gram gula pasir
5 putih telur
1 sdt emulsifier/TBM
3 kuning telur
1/4 sdt garam
Pewarna makanan merah, jingga, kuning, hijau, biru dan ungu secukupnya

Olesan Kue :
o Meises warna warni
o Permen cokelat warna-warni
o Butter cream warna putih atau whip cream
o taburan sesuai selera Anda.

Cara Pembuatan :
o Telur dikocok bersama gula pasir dan garam dan juga emulsifier sampai mengembang lalu matikan mixer.
o Kemudian masukkan sedikit demi sedikit tepung terigu dan susu bubuk yang telah diayak dan aduk hingga rata dengan sempurna.
o Tambahkan mentega cair sedikit demi sedikit dan aduk hingga rata.
o Bagi adonan menjadi enam bagian dalam ke dalam wadah yang terpisah, masih-masing beri pewarna makanan yang berbeda.
o Lalu Masukkan tuang satu adonan dalam loyang bundar yang ber diameter 22 cm jangan lupa untuk mengolesi loyang dengan mentega tipis.
o Panggang selama sekitar 25 menit dengan suhu 180 derajat celsius atau sampai terihat matang.
o Susun cake dengan warna ungu pada bagian bawah dan oles dengan butter cream atau whip cream, lalu tumpuk dengan cake warna biru.
o Lakukan hal yang sama dengan urutan ungu, biru, hijau, kuning, jingga dan merah.
o Tutup semua bagian luar kue dengan dengan butter cream atau whip cream.
o Taburi dengan meises warna warni, permen cokelat warna-warni atau butiran hundreds and thousand untuk taburan atau atur sesuai dengan selera Anda.

Cup Cake
Hasil gambar untuk cupcake

Bahan – Bahan :
o 4 kuning telur
o 125 gr margarin
o 3 putih telur
o 50 gr gula pasir halus
o 20 gr tepung maizena
o 120 gr tepung terigu protein sedang
o 25 ml susu cair
o 50 gr keju cheddar parut
o 50 gr gula pasir
o pewarna ungu, kuning, merah, oranye, hijau atau secukupnya

Cara Pembuatan :
o Aduk margarin dan juga gula pasir halus hingga lembut lalu tambahkan kuning telur satu persatu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan aduk sampai rata.
o Masukkan sisa tepung terigu dan maizena bergantian dengan susu cair sambil diayak dan juga diaduk secara perlahan lalu sisihkan.
o Aduk putih telur sampai setengah mengembang lalu masukkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai mengembang kemudian masukkan ke dalam kocokan margarin lalu Aduk sampai rata kembali.
o Tambahkan keju cheddar parut. Aduk rata. bagi adonan menjadi beberapa bagian, beri warna berbeda lalu masukan adonan selang-seling ke dalam cetakan muffin besar yang telah dialasi cup kertas.
o Panggang dalam oven dengan api bawah suhu 190° C selama 25 menit sampai matang.

Putu Ayu


Bahan – bahan :
o 125 gr tepung terigu
o 75 gr gula pasir
o 1 sdt pasta pandan
o 2 butir telur
o 1 sdt garam
o 1 sdt emulsifier
o 100 ml santan agak kental, didihkan
o kelapa parut dan garam, kukus

Cara pembuatan :
o Kocok telur, gula pasir, garam dan emulsifier sampai adonan mengembang lalu masukkan tepung terigu yang sudah diayak terlebih dahulu dan jangan lupa untuk menambahkan santan dan pasta pandan, aduk hingga adonan tercampur dengan rata.
o Siapkan cetakan, isi dengan kelapa parut sambil ditekan agar kelapa padat. Tuangkan adonan hingga ¾ cetakan. Kukus selama 15 menit angkat dan keluarkan dari cetakan.
o Siap untuk anda hidangkan

itulah sedikit resep yang dapat kami bagikan semoga bermanfaat untuk anda dan selamat mencobanya

Tidak ada komentar: